Kodim 0321/Rohil Gelar Syukuran Juara II Lomba Binter Tingkat Nasional

Berita Satuan185 Dilihat

Rohil (sekilas riau) – Beberapa waktu yang lalu, Kodim 0321/Rohil dinobatkan sebagai juara ke II lomba Pembinaan Teritorial (Binter) tingkat Nasional yang di selenggarakan oleh Pusat Teritorial Angkatan Darat (Pusterad).

Mendapat juara ke II tingkat Nasional tersebut, Kodim 0321 Rohil menggelar acara syukuran yang di laksanakan di Makodim dan secara lansung dipimpin Dandim 0321 Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi, Selasa (9/11/2021).

“Beberapa hari yang lalu, kita Kodim 0321/Rohil telah mendapatkan prestasi yang sangat membanggakan yaitu sebagai Juara II pada Lomba Binter tingkat TNI-AD Klasifikasi Kodim Type-B tahun 2021,” katanya.

Hal tersebut lanjut Dandim, merupakan wujud penghargaan ataupun penilaian dari pimpinan Angkatan Darat bahwa, apa yang diperbuat jajaran Kodim 0321 Rohil selama ini benar-benar bermanfaat dan berguna bagi masyarakat.

“Bahwa tupoksi kita sebagai Prajurit Kodim 0321/Rohil dapat terlaksana dan tersampaikan dengan baik,” jelas Dandim.

Dalam kesempatan itu, Dandim juga mengatakan bahwa, ke depan tugas Kodim bersama seluruh prajurit adalah mempertahankan bahkan meningkatkan semua program yang telah berjalan dengan baik selama ini.

“Binter kita ke masyarakat yang sudah terjalain dengan baik ini dapat menjadi lebih baik lagi kedepannya. Kita harus bisa menjaga apa-apa saja yang telah kita bangun selama ini, jangan sampai karena egois masing-masing orang berdampak pada simpati masyarakat terhadap Prajurit TNI khususnya Prajurit Kodim 0321/Rohil. Jangan sampai merusak Binter kita selama ini, ” tegas Dandim.

Sebagai Komandan tambahnya, menyampaikan ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh Prajurit atas semangat dan kerja kerasnya selama ini dalam melaksanakan Binter. Sehingga, TNI-AD Kodim 0321/Rohil dapat melekat dihati Masyarakat.

Dandim juga menyatakan bahwa, prestasi yg di raih bersama atas kerjasama Pemkab Rohil, DPRD Rohil, Polres Rohil, Kejari Rohil , Pengadilan Negeri Rohil dan instansi vertikal lainnya serta seluruh komponen masyarakat Rohil.

” Keberhasilan pembinaan teritorial Kodim 0321/Rohil didukung dengan sinergitas yang kuat antar unsur di Kabu6 Rohil, Pemerintah, Pengusaha, Akademisi, Tokoh Masyarakat dan Media, ” pungkasnya.

Acara dilanjutkan dengan Penyerahan Tropi Juara dan Piagam Penghargaan dari Dandim 0321/Rohil kepada perwakilan Prajurit Kodim 0321/Rohil serta dilanjutkan dengan pemotongan Tumpeng.

Acara syukuran itu dihadiri Kasdim 0321/Rohil, Mayor Arh E. Peranginangin, Seluruh Danramil, seluruh Pasi serta Pers Kodim 0321/Rohil.